Download file ini, ekstrak kemudian letakkan di folder paling depan (root folder) flashdisk anda. File ini beratribut hidden + system jadi kalau anda tidak melihat filenya, bisa di set folder option ke show protected OS files. Taruh di flashdisk anda. Sudah, itu saja... :D flashdisk anda akan terhindar dari eksekusi file virus secara otomatis.
Berikut cara kerjanya:
autorun.inf dimanfaatkan virus untuk menjalankan dirinya ketika user mendouble click icon flashdisknya di my computer. Jadi virus itu tidak jalan secara otomatis seperti yang di bilang banyak orang, pastilah ada pemicunya (dalam hal ini user yang melakukan double click tadi)
(tambahan: anda bisa baca postingan saya tentang cara membuat autorun di flashdisk)
File tadi akan menghalangi virus untuk membuat file autorun sehingga jika flashdisk di buka dengan double click maka virus tidak akan jalan otomatis. Terkadang icon autorun.inf ini bisa berubah, kebanyakan menjadi icon folder. Namun jangan khawatir, file ini masih bekerja dengan baik... :D
File ini tidak menjamin flashdisk anda aman dan tidak bisa dimasuki virus. Jadi backup data-data penting anda secara teratur merupakan langkah yang baik.
Tips:
Jangan pernah men-double click removable drive apapun, alternatifnya anda bisa buka drive tersebut lewat tampilan folder tree di samping.Blog dengan ID 80166 Tidak ada
ide gue blogspot
Tidak ada komentar:
Posting Komentar