Letakan Script Buku tamu sobat Disini


RegaSull: Tips Mengedit dan Mengatur Boot.Ini Pada Windows

WELCOME!

W
ELCOME
TO
MY BLOG. PLEASE ME WITH THIS BLOG IS YOU CAN
INSPIRATIONAL.

Sabtu, 21 Mei 2011

Tips Mengedit dan Mengatur Boot.Ini Pada Windows

Boot.ini merupakan salah satu file penting dalam mengatur booting OS. Salah konfigurasi sedikit saja akan menyebabkan sistem tidak bisa mengakses OS. Terkadang kita butuh untuk mengedit sedikit file ini.

Untuk mengedit file ini tidak bisa dilakukan secara langsung karena notepad tidak mampu untuk melakukan save changes pada file tersebut. Notepad akan terus menyatakan bahwa boot.ini tidak ditemukan. Maklum, file boot.ini menyandang status hidden system dan read-only. Nah, biar bisa di edit maka boot.ini harus dilepas dulu status istimewanya. Anda buka cmd kemudian ketikkan command berikut:
asumsi windows: C:\
attrib c:\boot.ini -s -h -r
Perhatikan spasinya
Boot.ini siap di edit
Contoh filenya

[boot loader]
timeout=3 //defaultnya 30
default=multi(0)disk(0)rdisk(0)partition(1)\WINDOWS //default OS
[operating systems]
multi(0)disk(0)rdisk(0)partition(1)\WINDOWS="Microsoft Windows XP Professional" /noexecute=optin /fastdetect /noexecute=optout //OS untuk di booting


Pada baris terakhir menunjukkan OS yang akan di boot oleh BIOS. Jika anda memasang lebih dari 1 OS maka akan muncul baris baru yang memuat informasi booting OS itu, misalnya:
multi(0)disk(0)rdisk(0)partition(2)\Linux="Linux OS" /noexecute=optin /fastdetect
multi(0)disk(0)rdisk(0)partition(3)\Ubuntu="Ubuntu OS" /noexecute=optin /fastdetect

Jika telah begitu maka setiap anda menghidupkan komputer, akan muncul pilihan untuk boot:
Select operating system to start:
1. Microsoft Windows XP Professional
2. Linux OS
3. Ubuntu OS
Tinggal dipilih mana yang akan anda booting. Karena pengaturan default timeout tadi 30, maka anda akan diberi waktu 30 detik untuk menentukan pilihan. Jika setelah 30 detik anda tidak memilih, maka yang di boot sistem adalah default OS.
Untuk mengedit boot.ini sebenarnya bisa lewat msconfig, namun yang bisa di edit disana cuma timeout saja. Kalau di edit langsung dari notepad akan lebih leluasa karena kita bisa mengubah setiap karakter pada boot.ini
Ingat!! usahakan jangan sampai salah ketik pada boot.ini
Kesalahan anda bisa berakibat fatal!


PDDYCCX822G4


ide gue blogspot


Tidak ada komentar:

Posting Komentar